alasan ronaldo tunda perpanjang kontrak

tak kunjung menekan perpanjangan kontrak baru yang diajukan oleh Real Madrid. Kabarnya, hal tersebut diakibatkan oleh satu detil syarat saja yang enggan dikabulkan pihak Los Blancos.

Seperti yang dilansir oleh Terra, Ronaldo meminta hak pencitraan diri penuh dalam kontrak barunya nanti. Akan tetapi, Madrid mengabulkan permintaan itu. Akhirnya, pemain asal Portugal itu pun terus ngotot untuk memperjuangkan permintaannya tersebut.

Masalah ini sebenarnya sudah berlangsung sejak awal musim lalu. Saat itu, pemain berusia 27 tahun tersebut mengaku sedih dan ia mengatakan bahwa pihak klub sudah mengetahui alasannya. Lalu terungkap bahwa Ronaldo ingin hak pencitraan dirinya dikembalikan.

Ronaldo kemudian menegaskan bahwa dirinya tidak akan menandatangani kontrak baru selama tuntutannya tak dipenuhi oleh pihak klub. Jika hal itu terus terjadi, maka Ronaldo akan menghabiskan kontraknya hingga Juni 2015 di Madrid sebelum pergi dengan status bebas transfer.

Situasi tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh Manchester United. Klub yang baru saja ditinggal oleh Sir Alex Ferguson pensiun itu dikabarkan siap melayangkan tawaran sebesar 60 juta euro plus demi memulangkan kembali Ronaldoke MU